Sabtu, 16 November 2013

El Shaarawy (2): Striker Muda AC Milan Berambut Mohawk

El Shaarawy memulai kecermelangannya pada saat dipinjamkan oleh Genoa di musim 2010/2011 ke klub Serie B, Padova, yang mana berhasil dihantarkannya sampai ke laga play-off melawan Novara, walaupun akhirnya kalah dari tim tersebut. Performanya yang gemilang di musim tersebut membuatnya diganjar Serie B Player of the Year, dan sekaligus menarik minat Milan untuk merekrutnya. Kesepakatan terjadi dan pada tanggal 25 Juni 2011 pemain bergaya rambut mohawk ini berlabuh di San Siro. Di Milan, El Shaarawy mengenakan jersey bernomor punggung 92. Pertandingan debutnya untuk Milan adalah pada saat Milan bertandang ke San Paolo melawan Napoli di mana Rossoneri kalah 3–1 pada pertandingan tersebut. Tiga hari berikutnya, El Shaarawy mencetak gol pertamanya untuk Milan pada laga kandang melawan Udinese di San Siro yang berakhir dengan skor 1-1. Di laga tersebut, El Shaarawy turun menggantikan Alexandre Pato yang mengalami cedera. 

Secara keseluruhan, El Shaarawy bermain cukup baik di musim perdananya bersama Milan dan dirinya sendiri tidak menyangka mendapatkan kesempatan bermain sebanyak yang ia dapatkan di musim tersebut. Di tahun 2012,  El-Sha memperoleh penghargaan Serie A Young Footballer of the Year.

Di musim berikutnya, musim 2012/2013, Milan dilanda ketidakstabilan karena ditinggal sejumlah pemain bintangnya. Namun di saat yang sama, hal tersebut menjadi berkah untuk pemain-pemain muda Milan, terutama El Shaarawy yang merasa mendapatkan kesempatan bermain jauh lebih banyak setelah kepergian striker tajam Milan waktu itu, Zlatan Ibrahimovic. Bahkan dia akhirnya menjadi kran gol utama Milan di musim itu yang mana dia menjadi top scorer Serie A paruh musim dengan 14 gol dan juga menjadi top scorer Milan di semua kompetisi dengan 16 gol. Pada tanggal 15 Agustus 2012, El Shaarawy menjalani debutnya bersama timnas senior Italia dalam sebuah pertandingan persahabatan melawan Inggris yang berakhir dengan kekalahan Italia 2–1. Tiga bulan kemudian, pada pertandingan ketiga bersama tim nasional Italia, El Shaarawy mencetak gol pertamanya untuk
Gli Azzuri pada saat Italia berhadapan dengan Perancis pada sebuah laga persahabatan yang dimenangkan oleh Italia 2–1. Dan pada bulan Oktober 2012, El Shaarawy memperoleh gol pertamanya di Liga Champions pada saat Milan berhadapan dengan Zenit St. Petersburg yang mana sekaligus menjadi pencetak gol termuda Milan di Liga Champions yaitu umur 19 tahun 342 hari.

Pemain kelahiran 27 Oktober 1992 ini terkenal dengan gaya rambut mohawk-nya yang sudah identik dengan dirinya cukup lama. Di Milan, terdapat beberapa pemain dengan gaya rambut serupa, yakni Mario Balotelli dan Mbaye Niang. Mereka bertiga malah membentuk trio striker mohawk yang hanya ada di AC Milan. El-Sha termasuk pemain yang sangat memperhatikan penampilannya, bahkan bisa jadi agak sedikit berlebihan, setidaknya menurut mantan kapten AC Milan, Gennaro 'Rhino' Gattuso. Dirinya pernah sekali 'dilabrak' oleh Gattuso pada saat sedang mencabut bulu alis matanya. "Ketika dia melihatnya, wajahnya berubah menjadi seram seketika," kenang El Shaarawy. "Dia berkata: 'Kamu hanya perlu berpikir tentang bermain sepakbola, paham?' Dia adalah pria yang luar biasa. Saya akan merindukannya," demikian 
El Shaarawy. Baca juga "El Shaarawy (1): Pemain Muda AC Milan Penggemar Ricardo Kaka".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar