Ketentuan Layanan

1. Pendahuluan
Selamat datang di Zona Milan, situs informasi dan berita AC Milan terkini untuk para Milanisti Indonesia. Berikut adalah Ketentuan Layanan (Terms of Service) yang berisi aturan penggunaan yang perlu dipatuhi oleh setiap pengguna Zona Milan agar situs ini dapat beroperasi dengan baik dan dinikmati dengan maksimal oleh segenap fans AC Milan yang ada di seluruh Indonesia. Di dalam ketentuan ini, akan digunakan istilah: "Anda" selaku pengguna Zona Milan, "Kami" sebagai pengelola situs Zona Milan, dan "Situs Kami" yang berarti situs Zona Milan. Mohon untuk membaca dengan teliti keseluruhan ketentuan ini sebelum menggunakan situs ini. Dengan menggunakan situs ini, Anda menyatakan bahwa Anda memahami dan menyetujui keseluruhan Ketentuan Layanan ini berikut Kebijakan Privasi yang ada di situs ini. Beberapa ketentuan yang digariskan di sini dapat digantikan oleh ketentuan-ketentuan yang ada di bagian lain di situs ini, tergantung mana yang lebih spesifik. Kami berhak untuk menambah, mengurangi, ataupun mengubah peraturan-peraturan yang ada di ketentuan layanan ini setiap saat tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Tentang situs Zona Milan, dapat dibaca di halaman "Tentang Zona Milan".

2. Penggunaan yang Diperbolehkan
Anda hanya diperbolehkan menggunakan situs ini untuk tujuan yang tidak melanggar hukum dan sesuai dengan peraturan-peraturan yang terdapat di dalam ketentuan layanan ini. Situs ini memungkinkan pengguna untuk dapat berinteraksi satu dengan yang lain atau berinteraksi dengan admin situs melalui form komentar yang tersedia di setiap artikel atau berita. Pada saat memberikan komentar, Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda adalah pemilik sah atas akun FB/Twitter atau layanan media  sosial lainnya yang Anda gunakan untuk berkomentar. Komentar yang dikirimkan harus mentaati kaidah-kaidah berikut:

  • Tidak memposting materi yang bersifat mengancam, memfitnah, menghina, mencela, menghujat, menyerang atau membahayakan pihak lain atau materi yang bersifat vulgar, cabul, ilegal, atau yang melanggar hak pihak lain. 
  • Tidak menyampaikan ekspresi atau opini yang kasar, tidak sopan, provokatif, ofensif, tidak hormat, atau yang membuat pihak lain menjadi tidak nyaman.
  • Tidak memposting materi yang mengandung unsur SARA, kebencian, diskriminasi, atau unsur negatif lainnya.
  • Tidak memposting materi yang mengandung unsur spam, surat berantai, arisan, atau iklan/promosi/ajakan lainnya yang  tidak dikehendaki/diminta atau yang mengganggu kenyamanan pihak lain.
  • Tidak membanjiri situs dengan komentar atau materi yang tidak bermakna, yang tidak berkaitan dengan topik, atau yang tidak benar atau menyesatkan.
  • Tidak menyampaikan ekspresi yang berisi keluhan terhadap situs ini atau moderator ataupun pihak lainnya. Bila Anda memiliki keluhan, silahkan sampaikan melalui kotak pesan yang tersedia.
  • Tidak memposting materi yang mengandung informasi/program-program yang sifatnya merusak ataupun materi-materi lainnya yang dapat merugikan pihak lain.
  • Tidak memposting tautan untuk situs-situs yang mengandung unsur vulgar, cabul, perjudian, kekerasan, kebencian, ofensif, ilegal, atau unsur-unsur lainnya yang tidak sesuai atau yang kami pandang tidak pantas.
  • Tidak menyampaikan ajakan kepada pihak lain untuk melakukan hal-hal yang melanggar hukum atau norma-norma masyarakat, berbau kekerasan, atau hal-hal yang dapat merugikan pihak lain.
  • Tidak menyalin, mengunduh, memproduksi/mempublikasi kembali materi atau elemen lainnya yang terdapat di situs ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
  • Tidak membalas komentar yang bersifat kasar, tidak sopan, tidak senonoh, atau provokatif yang dapat berujung kepada perang komentar atau konflik yang membuat pihak-pihak lainnya menjadi tidak nyaman.

3. Pengawasan dan Kontrol
Dengan dimungkinkannya pengguna-pengguna situs untuk menyampaikan opini/pesan/komentar, dalam kasus-kasus tertentu mungkin diperlukan pengawasan atau intervensi atau moderasi oleh admin situs walaupun perlu diingat bahwa kami tidak berkewajiban untuk melakukan hal tersebut dan juga tidak mensahkan ataupun bertanggung jawab atas setiap komentar yang diposting oleh para pengguna. Setiap pengguna bertanggung jawab sepenuhnya atas materi/komentar yang diposting oleh dirinya masing-masing. Apabila kami menemukan, berdasarkan penilaian dan pemandangan kami, telah terjadi pelanggaran atas ketentuan layanan ini, maka kami berhak tanpa pemberitahuan terlebih dahulu melakukan tindakan yang kami pandang perlu/pantas terkait situs dan/atau pengguna ybs, termasuk namun tidak terbatas pada: menyunting/menghapus/menolak komentar terkait dan/atau membatalkan sementara/seterusnya hak pengguna ybs dalam menggunakan situs ini. Kami juga berhak melakukan hal tersebut sebagai tindakan preventif yakni pada saat kami punya alasan kuat untuk diri kami bahwa seorang pengguna akan/berpotensi untuk  melakukan pelanggaran atau hal yang menurut kami secara subyektif tidak bisa diterima. Pengguna diwajibkan untuk selalu mematuhi instruksi administrator/moderator situs dalam segala hal yang terkait dengan situs. Apabila Anda adalah pihak yang merasa dirugikan oleh salah seorang pengguna dalam komentarnya, atau apabila Anda memiliki keluhan tertentu, Anda dapat menyampaikannya kepada kami melalui kotak pesan yang tersedia.

4. Situs-Situs Pihak Ketiga
Kami tidak memiliki kontrol dan juga tidak menyatakan persetujuan kami atas situs-situs pihak ketiga yang Anda akses melalui tautan atau berdasarkan informasi yang ada di situs ini baik yang adalah bagian dari situs ini langsung atau yang berasal dari komentar atau materi yang dikirimkan oleh pengguna, sehingga kami tidak bertanggung jawab atas situs-situs tersebut ataupun konsekuensi yang mungkin timbul dari penggunaannya. Tanggung jawab sepenuhnya berada pada pemilik situs masing-masing ataupun pihak yang menggunakan situs ybs. Apabila Anda bertransaksi dengan salah satu atau beberapa dari situs-situs tersebut, maka itu adalah sepenuhnya antara Anda dan situs-situs tersebut, dan kami tidak bertanggung jawab atas kehilangan, kerugian, atau klaim apapun yang muncul dari transaksi tersebut.

5. Hak atas Kekayaan Intelektual
Kami dan pihak-pihak yang memberikan lisensi kepada kami adalah pemilik hak atas kekayaan intelektual situs ini beserta semua konten/materi yang terdapat di dalamnya yang dilindungi oleh undang-undang hak cipta dan hukum internasional. Pengguna tidak diperbolehkan baik secara langsung, maupun tidak langsung dalam rangka membantu pihak lain, untuk menyalin, mengunduh, memproduksi/mempublikasi kembali, atau mendistribusikan keseluruhan atau sebagian dari konten/materi yang ada di situs ini tanpa izin tertulis dari kami sebelumnya. Akan tetapi kami berhak secara permanen, bebas royalti, dan non-eksklusif untuk menggunakan materi/konten yang diposting oleh pengguna termasuk profil pengguna untuk tujuan marketing, promosi, ataupun yang lainnya yang berkaitan dengan situs baik dengan cara menyalin, mengubah, mempublikasi, mempresentasikan, mendistribusikan keseluruhan maupun sebagian materi/konten ybs ataupun dengan cara lainnya.

6. Sanggahan (Disclaimer)
Kami tidak bertanggung jawab atas setiap konten/materi yang ada di situs ini baik yang dimuat oleh kami langsung ataupun yang dikirimkan oleh pengguna seperti komentar, foto, profil, dll. Kami juga tidak menjamin akurasi, kualitas, kelengkapan, ataupun keterkinian informasi yang ada di situs ini maupun konsekuensi yang mungkin timbul dari penggunaan informasi tersebut ataupun situs ini secara keseluruhan. Kami akan selalu berusaha untuk memberikan layanan yang terbaik untuk para pengguna situs ini namun tidak menjamin bahwa situs ini akan selalu bebas dari gangguan atau masalah, seperti misalnya ketidaktersediaan, performa yang tidak sesuai, virus, ataupun hal lainnya. Kami juga tidak bertanggung jawab atas tidak tersampaikannya informasi/data kepada para pengguna ataupun yang berasal dari para pengguna. Kami sewaktu-waktu dapat menambah/mengubah/menghapus fitur atau fungsionalitas tertentu yang ada di situs atau bahkan menghentikan layanan situs ini tanpa permberitahuan sebelumnya.

7. Perubahan
Kami akan terus membenahi dan meningkatkan layanan dan kebergunaan situs ini sehingga ketentuan layanan ini dapat berubah sewaktu-waktu di mana setiap perubahan akan langsung kami muat di halaman ini, sehingga Anda disarankan untuk memeriksa kembali halaman ini secara periodik.

8. Pertanyaan
Bila Anda memiliki pertanyaan atau memerlukan informasi lebih lanjut tentang ketentuan layanan ini atau hal lainnya yang ada di situs kami, silahkan menghubungi kami melalui kotak pesan yang tersedia. Terima kasih sudah menjadi pengguna situs ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar