Jumat, 29 Maret 2013

De Sciglio, Rossoneri for Gli Azzurri, dari Milan untuk Italia


MILAN - Bek sayap muda berbakat AC Milan, Mattia De Sciglio,  akhirnya menjalani debutnya bersama tim nasional Italia pada pertandingan persahabatan melawan Brazil. Talenta muda Milan yang digadang-gadang sebagai penerus Paolo Maldini ini melakukan debut yang cukup impresif.

Bermain melawan tim samba Brazil seharusnya membuat gugup banyak pemain, khususnya yang baru melakukan debutnya. Namun De Sciglio menunjukkan kualitasnya dan kontinuitasnya selama 74 menit yang impresif di lapangan. Pelatih tim nasional Italia, Cesare Prandelli telah memantau De Sciglio cukup lama dan tahu bahwa dia sudah menjatuhkan pilihan dengan benar. Keyakinannya pada De Sciglio setidaknya terbayarkan dengan baik melalui pertandingan tersebut. Di tim nasional Italia, De Sciglio mengenakan jersey nomor 5. 

De Sciglio yang mengingatkan orang dengan Paolo Maldini yang sama-sama memulai karir cemerlangnya di usia yang muda adalah pemain asli binaan akademi AC Milan, yang dipromosikan ke tim utama seiring dengan kebijakan Milan musim ini yang menekankan pemberdayaan  pemain muda. Karirnya terbilang cukup pesat. Pemain yang bisa bermain di sisi kiri maupun kanan lapangan ini tidak butuh lama untuk mendapatkan kepercayaan pelatih Massimiliano Allegri untuk bermain secara reguler. Bersama Milan, saat ini dia sudah melakoni 27 penampilan. 21 di antaranya di Serie A, 1 di Coppa Italia, dan 5 di Liga Champions. Total durasi yang dia mainkan adalah sebanyak 2.461 menit. 
Perjalanan karir De Sciglio dimulai sejak dia bermain untuk tim gereja lokalnya. Setahun yang lalu dia mulai bermain untuk tim muda Milan dan sering berlatih dengan tim utama di markas latihan Milan, Millanelo.

De Sciglio mewakili nama akademi Milan, dan dengan dipanggilnya dia untuk memperkuat tim nasional Italia, berarti semakin banyak pemain Milan yang tergabung dengan squad Italia. Berikut adalah pemain Milan lainnya yang menjadi punggawa tim nasional Italia: Abate, Astori, Antonelli, dan El Shaarawy. De Sciglio memainkan debutnya di tim muda Milan di musim 2002/03 dalam pengamatan tajam Paolo Bertani, dan lolos ke tim Primavera di periode 2009/10. Di tahun pertama itu timnya menjuarai Primavera TIM Cup dan Mattia dipanggil oleh tim nasional Italia U-19. Di musim 2011/12, De Sciglio akhirnya dipromosikan ke tim utama di mana dia memainkan tiga pertandingan dan diapun kemudian mendapat panggilan pertamanya untuk tim nasional Italia, yaitu tim U-21. Di musim ini bukan hanya dia bermain reguler di tim utama Milan, namun dia juga sering menjadi starter. 

Semua prestasi ini akhirnya membuatnya terpanggil oleh pelatih tim nasional Italia, Cesare Prandelli di bulan Agustus lalu untuk pertandingan persahabatan melawan Inggris. Prandelli telah memantau De Sciglio cukup lama atas saran dari pelatih Milan, Massimiliano Allegri. Partisipasi selanjutnya di tim nasional yang sedang ditatap oleh De Sciglio adalah laga kualifikasi Piala Dunia melawan Malta. Semoga De Sciglio bisa bermain dengan sama baiknya seperti saat bermain melawan Brazil. Selamat, De Sciglio! Baca Balotelli Selamatkan Italia Dari Kekalahan untuk ulasan pertandingan. Forza Milan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar